RasioNews.com l Teluk Wondama Papua Barat, _ Dalam rangka mendukung kelancaran dan pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak tahun 2024 untuk memilih Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Teluk Wondama, Polres Teluk Wondama menyambut kedatangan personel Bawah Kendali Operasi (BKO) Polda Papua Barat, Sabtu (28/9/2024).
Sebanyak 60 personel BKO yang terdiri dari 30 personel Satbrimob dan 30 personel Staf Polda Papua Barat tiba di Pelabuhan Wasior. Kedatangan BKO disambut langsung Kabagops Polres Teluk Wondama AKP Walman Simalango, SH., MH, selaku Karendalops OMP Kuri 2024.
Personel ini akan bertugas membantu Polres Teluk Wondama dalam pelaksanaan Operasi Mantap Praja Kuri 2024, yang ditujukan untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif selama proses Pilkada berlangsung.
Kedatangan personel BKO ini menjadi bagian dari upaya Polda Papua Barat untuk memastikan bahwa seluruh tahapan Pilkada, mulai dari kampanye hingga pemungutan suara, dapat berjalan aman, tertib, dan damai. Pengamanan ini diharapkan dapat memberikan rasa nyaman kepada masyarakat Teluk Wondama dalam menyalurkan hak pilih mereka tanpa gangguan atau intimidasi.
Kapolres Teluk Wondama, AKBP Hari Sutanto, S.I.K., menyampaikan apresiasi atas dukungan personel tambahan dari Polda Papua Barat ini.
“Kami siap bersinergi dan bekerja sama dengan BKO Polda Papua Barat untuk memastikan Pilkada di Kabupaten Teluk Wondama berjalan lancar. Dengan pengamanan yang ketat, kami berharap masyarakat dapat menjalankan hak demokrasinya dengan baik,” ujarnya.
Operasi Mantap Praja Kuri 2024 akan berlangsung sepanjang tahapan Pilkada hingga pasca pengumuman hasil pemilihan, dengan fokus pada pencegahan potensi konflik serta menjaga keamanan di titik-titik strategis, seperti TPS dan lokasi-lokasi vital lainnya.
Personel BKO Brimob Polda Papua Barat saat ini dibawah kendali Kapolres Teluk Wondama dalam memperkuat pengamanan untuk kelancaran Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Teluk Wondama.
Dengan tambahan personel ini, Polres Teluk Wondama yakin bahwa keamanan Pilkada 2024 akan terjaga dengan baik, memberikan rasa nyaman bagi seluruh masyarakat yang berpartisipasi dalam pesta demokrasi tersebut. (*)
Humas Polres Teluk Wondama (Rez/Hms)