Kota Pekalongan-Rasionews, LSM Probojoyo DPC Kota Pekalongan menggelar musyawarah memperingati hari ulang tahun pertama organisasi pada Minggu sore (14/9).
Dalam forum tersebut, para anggota membahas rencana pembentukan Satgas Sampah sebagai respons atas keluhan masyarakat terkait persoalan kebersihan kota. Ketua LSM Probojoyo, Agus Tiarso, menyatakan pihaknya akan menggandeng Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk merealisasikan program itu.
“Kota Pekalongan masih menghadapi masalah serius terkait pengelolaan sampah. Satgas ini diharapkan menjadi solusi awal,” ujar Agus.
Selain membahas program satgas, musyawarah ini juga menjadi ajang konsolidasi internal organisasi serta memperkuat peran masyarakat sipil dalam mendukung program pemerintah daerah. Rencana pembentukan Satgas Sampah ditargetkan rampung sebelum akhir tahun.
Di sisi lain, Agus juga menyampaikan bahwa HUT pertama Probojoyo akan ditutup dengan kegiatan liburan bersama anggota ke kawasan wisata Guci, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah,”tandasnya. (Tri)
LSM Probojoyo Kota Pekalongan Bahas Satgas Sampah di HUT Pertama
Tinggalkan Ulasan




